okesharezone - Heboh! Taksi Ferrari & Porsche Hanya Untuk Keperluan Syuting? | Selama beberapa hari terakhir, taksi mewah dengan armada mobil Porche dan Ferrari berkeliaran di Jakarta. Taxi ini membuat sebagian penduduk Ibu Kota yang kebetulan melihatnya terkagum-kagum. Lalu berapa tarif perjamnya untuk menumpang kendaraan umum ini?
Pernyataan Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya pada Sabtu (14/7) pun menghempaskan keinginan warga Jakarta yang berkeinginan menumpang taxi mewah ini. Dia menyatakan, pihak kepolisian sudah memastikan hal tersebut kepada pihak-pihak terkait pembuatan film tersebut.

"Ada kesalahpahaman, ternyata taksi mewah itu untuk syuting film. Kalau tidak salah syuting sinetron," ungkap Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto.
Secara terpisah, Zubir Usman, sutradara film Indahnya Hidup yang menggunakan taksi mewah tersebut membenarkan penggunaan tersebut. "Kita tadi memang syuting film Indahnya Hidup. Ceritanya tentang orang yang tidak punya sampai bisa beli Ferrari. Ketika dia bisa membeli Ferrari, dia menjadikan mobilnya sebagai taksi agar masyarakat yang tidak punya juga bisa naik mobil Ferrari," papar Zubir.
Zubir mengatakan, akibat syuting film dengan menggunakan taksi berarmada mobil asal Italia itu, pihak Dinas Perhubungan DKI Jakarta pun menyambangi lokasi parkir taksi mewah itu di JCC Senayan.
"Terakhir tadi di JCC. Karena sudah menggemparkan dan di beberapa media dikatakan begitu buka pintu bayar Rp100 ribu, pihak Dishub datang dan mencari tahu kebenarannya. Mereka memastikan tidak ada argo pada taksi-taksi Ferrari itu," terang Zubir.
Title : Heboh! Taksi Ferrari & Porsche Hanya Untuk Keperluan Syuting?
Description : okesharezone - Heboh! Taksi Ferrari & Porsche Hanya Untuk Keperluan Syuting? | Selama beberapa hari terakhir, taksi mewah dengan armada...